7 TOKOH DUNIA YANG POSITIF CORONA, SIAPA SAJA YA?

Saat ini dunia memang sedang di guncang oleh salah satu penyakit atau wabah yang bernama Covid-19 atau yang akrab di sebut corona. Virus yang berasal dari negara china tersebut memang sangat mematikan, perlu bukti? hampir seluruh negara di dunia mengalami kemerosotan dari segala segi dampak dari pandemic corona tersebut. Contoh nyata yang bisa kita lihat adalah Amerika serikat dan Spanyol, yaitu dengan jumlah kasus terinfeksi virus corona tertinggi diurutan pertama dan kedua. Maka tak heran jika pemerintah atau kepala di setiap negara menghimbau agar masyarakat tidak keluar rumah atau Lockdown walaupun dengan kebijakan yang tidak pasti. Karena memang virus yang satu ini bisa menyerang siapa saja dengan penyebaran yang sangat cepat, contoh nya saja ada 7 tokoh dunia yang sudah positif terjangkit virus Corona, dan berikut daftar 7 tokoh dunia yang sudah positif terkena virus Corona.

1. Antonio Vieira Monterio

Diurutan pertama ada ketua unit santander bank (Portugal) dan juga tokoh dunia yaitu Antonio Vieira Monterio. Dan karena terjangkit virus corona saat ini Antonio sudah meninggal dunia, tepat nya pada 18 maret lalu.

2. Hadi Khosrowshahi

Mantan duta besar iran sekaligus tokoh dunia ini meninggal akibat virus corona pada 27 Februari 2020. Dan hal ini menjadi bukti nyata kalau Covid-19 atau corona bisa menyerang siapa saja, mulai dari tokoh dunia, public figure, atlet dan juga rakyat biasa, maka dari itu stay safe dan tetap dirumah menjadi solusi terbaik yang memang harus dilakukan saat ini.

3. Masoumeh Ebtaker

Selanjutnya tokoh dunia yang terjangkit virus Corona adalah wakil presiden negara Iran yaitu Masoumeh Ebtaker. Dan saat ini Ebtaker sendiri mulai membaik setelah positif terjangkit virus corona pada 28 februari lalu.

4. Mohammad Mir mohammadi.

Masih berkutik di bagian pejabat iran yaitu ada penasihat pemimpin tinggi iran Mohammad Mir Mohammadi. Mohammad sendiri positif terjangkit virus corona pada 2 maret dan pada tanggal yang sama Mohammad Mir Mohammadi meninggal dunia.

5. Nicola Zingaretti.

Diurutan kelima ada ketua partai demokrat italia yaitu Nicola Zingaretti, dan Nicola sendiri merupakan orang italia pertama yang positif virus corona dan tepatnya pada 7 maret lalu. Dan sekedar info italia sendiri saat ini menduduki urutan ketiga sebagai negara dengan kasus infeksi tertinggi dibawah Spanyol dan Amerika.

6. Franck Riester.

Selanjutnya ada menteri kebudayaan perancis yang terjangkit positif virus corona yaitu Franck Riester, dan terjangkit virus tersebut pada 9 maret 2020. Hal itu di akibat kan karena sebelumbya Franck kontak langsung dengan orang yang sudah positif Corona.

7. Nadine Dorries

Diurutan terakhir ada nadine dorries yaitu salah satu tokoh dunia yang beranggota kenegaraan inggris. Sedangkan untuk masalah jabatan sendiri nadine merupakan menteri kesehatan asal inggris dengan partai konservatif. Dan saat ini nadine dorries sendiri sudah membaik sejak terkena virus corona tepatnya pada 10 maret 2020 lalu.

Nah itu tadi deretan tokoh dunia yang telah positif terjangkit virus corona bahkan ada beberapa tokoh diatas yang sudah meninggal dunia. Maka dari itu sebaiknya kita selalu menjaga kesehatan dan juga tetap di rumah jika tidak ada kepentingan, karena virus ini tak mengenal jabatan, label, maupun golongan lain nya.

Related posts

Leave a Comment